Ingin Receh Tambahan? Simak Tips Memulai Bisnis Sampingan Saat Bekerja Full-Time

Tired. Man working in office alone during coronavirus or COVID-19 quarantine, staying to late night. Young businessman, manager doing tasks with smartphone, laptop, tablet in empty workspace.

Pandemi COVID-19 menyisakan tantangan ekonomi yang signifikan. Selain resesi, pendapatan pun cukup banyak yang terpangkas. Di sinilah, banyak orang mencari cara untuk meningkatkan pendapatan dan memastikan stabilitas keuangan. Salah satu cara yang dapat Anda pertimbangkan adalah memulai bisnis sampingan meski bekerja penuh waktu. Bagaimana caranya? Simak tips berikut ini!

Tips Bisnis Sampingan Bersama Kerja Purna Waktu 

1. Identifikasi potensi pasar

Lakukan riset pasar untuk mengidentifikasi peluang bisnis yang sesuai dengan kondisi dan kebutuhan ekonomi saat ini (pasca pandemi dan gempuran resesi). Kenali apa yang diminati oleh orang dan temukan celah untuk menciptakan produk dan layanan. Namun pastikan pula bahwa produk tersebut sesuai kebutuhan pelanggan sehingga bisnis memiliki potensial dan nilai. 

2. Manfaatkan keterampilan yang dimiliki 

Dengan pekerjaan purna waktu yang membayangi, besar kemungkinan berat untuk memulai bisnis dan belajar dari nol. Karena itu, tinjau keahlian dan keterampilan yang dimiliki secara pribadi atau yang diperoleh dari pekerjaan full time. Sebagai contoh, Anda bekerja sebagai ahli bahasa atau translator di suatu perusahaan. Gunakan kesempatan untuk membuka usaha sampingan les private. 

3. Cermat dalam perencanaan 

Rencanakan matang matang untuk bisnis kedua yang akan dijalankan. Meski hanya sebagai bisnis sampingan, usaha tersebut bisa menjadi masukan tambahan yang berharga. Jadi jangan remehkan. Mulai dengan tujuan yang realistis, susun strategi pemasaran, dan hitung sumber daya yang dibutuhkan. Baik peralatan, uang, waktu, dan tenaga. Sehingga tidak membebani diri. 

4. Pengelolaan waktu 

Namanya juga memulai bisnis sampingan saat memiliki pekerjaan purna waktu. Maka kelola tugas sampingan dengan optimal, baik soal tenaga dan waktunya. Anda akan butuh prioritas, jadwal, dan alokasi waktu yang cukup untuk kedua pekerjaan. Seimbangkan keduanya, namun juga tetap untuk kehidupan pribadi untuk menjaga kesehatan fisik dan mental. 

Memulai usaha sampingan memang tidak mudah, namun dengan persiapan yang tepat, fokus dan ketekunan, Anda bisa berhasil. Perhatikan kondisi ekonomi dan kebutuhan orang-orang di sekitar Anda, serta carilah peluang bisnis yang menjadi solusi keuangan. Tetap kreatif, fleksibel, dan mudah beradaptasi sehingga hidup tetap berjalan dengan seimbang. 

Related posts

Cashzine: Aplikasi Penghasil Uang dari Membaca Berita dan Artikel

Indodax: Platform Trading Crypto Terbesar Terpercaya di Indonesia

Mengupas Kelebihan Bank Jago, Bank Digital Fitur Lengkap